Sabtu, 18 Februari 2017

Semester 1 sudah berlalu

hari ini aku sudah memasuki lembaran semester baru, aku belajar banyak ketika semester 1 kemarin. aku merasa kehidupan anak kuliahan lebih sulit dibandingkan dengan SMK, masa SMK aku bisa bermain dengan bebas, sedikit tugas, dan sedikit berpikir. terasa sangat menyenangkan bisa ketawa ketiwi dengan teman SMK.

tetapi masa itu sudah berlalu, aku sudah memasuki tingkatan lebih tinggi dan punya tanggung jawab yang tinggi juga, disemester 1 aku masih sama dengan karakter ketika aku SMK yang malas belajar dan mengerjakan tugas, sehingga nilai kuliahku hancur baik itu UTS maupun UAS. di kampusku ketika ujian memiliki peraturan yang ketat, TIDAK BOLEH MENCONTEK, ketika seseorang ketahuan mencontek, maka wajahnya akan dipajang ditelevisi kampus dan mading.

otomatis aku harus mengerjakannya sendiri, dan sedikit membuang karakter SMK yang hampir setiap ujian mencontek. aku merasa sangat putus asa ketika melihat nilai akhir semester 1, karena ada 3 mata kuliah yang tidak lulus. tetapi aku mencoba untuk bangkit, sampai suatu hari melihat ditelevisi suatu acara yang berkata "ketika sudah mengambil suatu tantangan, jangan mundur tetapi selesaikan itu dengan cepat".

akupun berpikir ketika aku sudah memilih suatu kampus maka apapun yang terjadi harus tetap semangat dan menyelesaikan itu dengan sempurna.

maaf kalau ceritanya belum harian, karna baru memulai blog, dan saya mina bantuannya jika ada yang salah dalam bahasanya atau susunannya 

Terima kasih